Pantai Grigak, ya satu lagi pesona alam Gunungkidul Yogyakarta, pantai ini merupakan pantai yang masih asri dan jarang ada wisatawan yang datang ke pantai ini karena petunjuk jalan yang mengarah ke pantai ini sangat minim.
Anda mungkin akan berpikir jika pantai ini membosankan, tetapi jika berkunjung ke pantai grigak ini Anda akan merasakan suasana tenang dan merasa seperti pantai milik sendiri, ya karena sepi lokasi untuk menuju pantai ini juga terbilang agak susah karena jalan yang berbatu dan sedikit licin saat musim hujan.
Akses ke lokasi pantai grigak
Pantai grigak berada di Desa Girikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Jika Anda tahu pantai parang endog dan pantai gesing nah pantai grigak ini berada diantara keduanya.
Untuk menuju pantai grigak disarankan menggunakan kendaraan pribadi, karena jika menggunakan kendaraan umum akan sulit untuk menuju pantai ini dikarenakan jalur kendaraan umum yang menuju pantai ini sangat minim dan sulit.
Jika Anda kebingungan disarankan untuk bertanya pada warga sekitar, masyarakat disana ramah terhadap pengunjung dan dengan senang hati menunjukkan lokasi pantai grigak, dengan begitu Anda dapat menghemat waktu dan bahan bakar untuk menemukan pantai grigak ini.
Jarak dari Anda memarkir kendaraan hingga kepantai agak jauh dan melewati semak-semak, mungkin sekarang sudah dibuatkan jalan oleh warga sekitar agar akses ke pantai grigak menjadi lebih mudah.
Salah satu pantai di Gunungkidul yang tersembunyi dan memiliki pemandangan yang indah adalah Pantai Banyunibo, anda dapat membacanya pada artikel sebelumnya.
Suasana dan keindahan pantai grigak
Suasana pantai ini bisa dibilang damai dan santai, dengan sedikitnya pengunjung yang datang Anda akan mendapatkan ketenangan dari rutinitas sehari-hari yang membuat stres.
Pantai grigak tidak mempunyai pasir namun hanya batu karang yang beraneka ragam, jika Anda menginginkan pantai tersembunyi dengan hamparan pasir yang luas, mungkin pantai ini kurang cocok dengan Anda.
Walaupun tidak mempunyai hamparan pasir, namun pantai ini masih menyimpan daya tarik lain dengan batu karang yang ada dipantai, Anda dapat menemukan beraneka macam biota laut yang ada di celah-celah batu, seperti kepiting, kerang, mungkin juga ikan-ikan kecil yang terjebak.
Saran jika Anda ingin berkunjung ke pantai grigak ini, bawalah air minum yang cukup dikarenakan cukup sulit mendapatkan air minum ketika berada di pantai ini, mungkin kedepannya pengelola bisa menyediakan warung-warung agar warga dapat berjualan disini.
Koordinat pantai grigak: -8.093507, 110.434659
Seorang pemuda yang menyukai kegiatan blogging.